Wajib Catat! Begini 4 Tips Sehat Saat Puasa Ala Rasulullah

Hidup sehat saat Ramadhan ala Rasulullah sudah seharusnya menjadi panutan bagi para kaum muslim di dunia. Dengan tubuh yang sehat, puasa akan semakin lancar dan memudahkan melakukan ibadah atau amalan di bulan suci Ramadhan. Oleh karena itu Anda perlu mengetahui 4 tips sehat saat puasa ala Rasulullah sebagai panutan berikut ini:

1. Tidak Bagadang

Begadang adalah perbuatan yang tidak dianjurkan oleh Rasulullah karena bisa mempengaruhi kesehatan tubuh. Secara medis, begadang bisa menimbulkan banyak penyakit yang berbahaya. Oleh karena itu Rasulullah menyarankan agar tidur setelah sholat tarawih di bulan puasa agar bisa bangun untuk beribadah di sepertiga malam dan melaksanakan makan sahur.

2. Menjaga Pola makan

Tips Sehat Saat Puasa Ala Rasulullah

Tips sehat saat puasa yang kedua adalah selalu menjaga pola makan, karena seharian tubuh tidak mendapatkan asupan makanan dan minuman. Tetapi hal ini bukanlah makan berlebihan, tetapi tujuannya untuk meningkatkan imunitas tubuh. Pola makan yang dianjurkan adalah makan sahur, makan takjil saat berbuka, serta makanan berat dengan gizi seimbang untuk meningkatkan imunitas tubuh.

3. Menjaga Kebersihan

Menjaga kebersihan adalah salah satu tips  untuk menjaga kesehatan selama puasa Ramadhan. Islam menjadi agama yang selalu mengajarkan untuk menjaga kebersihan di sekitarnya, karena kebersihan merupakan sebagian dari iman. Dengan menjaga kebersihan diri dan lingkungan maka akan meminimalisir datangnya penyakit dan penyebaran virus, sehingga tubuh menjadi lebih sehat.

4. Berolahraga

Puasa bukanlah saat untuk bermalas-malasan, oleh karena itu Rasulullah selalu  menyarankan untuk menjaga kesehatan tubuh dengan cara berolahraga. Tubuh akan menjadi lebih  bugar sehingga bisa meningkatkan imunitas tubuh dan terhindar dari penyakit. Rasulullah menyarankan untuk olahraga ringan setelah sahur, sebelum berbuka puasa dan setelah berbuka puasa.

Nah, itulah tips sehat saat puasa ala Rasulullah yang bisa dijadikan panutan. Ketahui juga cara menjaga tubuh agar tetap sehat dan bugar sehingga ibadah puasa Anda di bulan Ramadhan ini semakin lancar. Selain menjalankan puasa dan beraktivitas, Anda juga bisa belajar bahasa Inggris di EF Adults secara online. Jadi waktu yang dibutuhkan lebih fleksibel dengan mentor profesional sehingga belajar bahasa Inggris lebih menyenangkan tanpa jenuh sedikitpun.